RENCANA PELAKSANAAN
PEMBELAJARAN
(RPP)
Sekolah : SMA
Mata pelajaran : Biologi
Kelas/semester : XI / I
Alokasi waktu : 2 x 45 menit
Standar kompetensi : 1. Memahami struktur dan fungsi sel sebagai
unit terkecil
kehidupan
Kompetensi dasar : 1.2 Mengidentifikasi organel pada sel tumbuhan
dan hewan
Indikator : 1. Membandingkan perbedaan organel sel
tumbuhan dan
hewan
I. Tujuan pembelajaran
1.
Peserta
didik mampu menjelaskan organel-organel yang terdapat
pada sel hewan dan
tumbuhan
2.
Peserta
didik mampu mendeskripsikan fungsi dari masing-masing
organel pada
sel hewan dan tumbuhan
3.
Peserta
didik mampu membedakan organel-organel yang terdapat
pada sel tumbuhan
dan hewan
II. Karakter siswa yang
diharapkan:
1.
Teliti dalam menganalisis
(termasuk karakter rasa ingin tahu )
2.
Mandiri dalam mengerjakan
(karakter mandiri)
3.
Menghargai pendapat teman
(karakter toleransi)
4.
Tidak ramai dalam mengikuti
pelajaran (karakter disiplin)
5.
Berpikir kreatif yang
menimbulkan situasi belajar yang nyaman (karakter kreatif)
III. Materi Ajar
Sel merupakan unit struktural, fungsional, pertumbuhan, dan unit
hereditas makhluk hidup. Untuk melaksanakan berbagai fungsi kehidupan, sel
dilengkapi dengan berbagai organel. Beberapa organel pada sel hewan ada yang
berbeda dengan sel tumbuhan.
Organel pada sel hewan adalah :
1.
Membran plasma
Tersusun
atas lemak (lipid) dan protein (lipoprotein).Fungsi: melindungi sel, mengatur
keluar masuknya zat dan sebagai penerima rangsang dari luar sel.
2.
Sitoplasma
Tersusun
atas: cairan (sitosol) dan padatan (berupa organela-organela). Fungsi: tempat
berlangsungnya reaksi metabolisme sel.
3. Nukleus (inti sel)
Merupakan
organel terbesar, berbentuk bulat, membran rangkap. Di dalam nukleus terdapat
nukleoplasma, yang terdiri atas benang ‘kromatin’ yang tersusun atas DNA, RNA
dan protein. Selain itu terkadang terbentuk nucleolus. Fungsi: pengendali
seluruh aktivitas sel, pengatur pembelahan sel dan pembawa informasi genetik.
4.
Retikulum Endoplasma (RE)
Berbentuk
benang-benang jala meliputi: RE kasar (terdapat ribosom), berfungsi untuk
transpor & sintesis protein. RE halus (tidak terdapat ribosom), berfungsi untuk
transpor & sintesis lemak & steroid.
5. Ribosom
Tersusun
dari protein dan RNA, berbentuk bulat & tidak bermembran. Fungsi: tempat
berlangsungnya sintesis protein.
6. Kompleks Golgi (badan
golgi)
Terdiri
atas membran berbentuk kantong pipih. Pada sel tumbuhan, kompleks golgi disebut
diktiosom. Fungsi: sekresi polisakarida, protein & lendir (musin).
7. Lisosom
Merupakan
membran berbentuk kantong kecil berisi enzim hidrolitik yang berfungsi dalam
pencernaan intrasel. Fungsinya untuk mencerna materi yang diambil secara
endositosis, menghancurkan organela sel lain yang sudah tidak berfungsi
(autofage) dan menghancurkan selnya sendiri (autolisis).
8. Mitokondria
Memiliki
membran rangkap (luar & dlm). Membran dlm berlekuk-lekuk membentuk krista. Fungsi:
untuk oksidasi zat makanan, respirasi sel, transport elektron.
9. Sentrosom/sentriol
Sentriol
terdiri atas sepasang badan berbentuk tabung yang saling tegak lurus dan
merupakan suatu kesatuan yang disebut sentrosom. Organel ini aktif saat sel
sedang mengadakan pembelahan yaitu dengan menghasilkan benang-benang spindel
atau gelendong yang merupakan protein kontraktil yaitu tubulin. Fungsi: menarik
kromosom menuju ke kutub.
Organel pada sel tumbuhan
1. Dinding sel
Tersusun
atas protein selulose, hemiselulose, pektin & lignin. Fungsi: memberi
bentuk sel, melindungi bagian sebelah dlm, & mengatur transportasi zat.
2. Plastida
Isi
plastid berupa: matrik (cairan), stroma,
grana, dan lamella/ tilakoid. Organela yang mengandung pigmen, meliputi:Kloroplas:plastida
yang mengandung pigmen klorofil/hijau.
-Kromoplas:plastida yang mengandung pigmen merah, jingga, kuning.
-Leukoplas: plastida yang tidak mengandung pigmen.
-Kromoplas:plastida yang mengandung pigmen merah, jingga, kuning.
-Leukoplas: plastida yang tidak mengandung pigmen.
Fungsinya
adalah sebagai tempat fotosintesis, sintesis asam-asam lemak,
serta beberapa fungsi sehari-hari sel.
3. Vakuola
Vakuola
merupakan rongga dalam sel yang memiliki selapis membrane yang disebut tonoplas.Vakuola
sel tumbuhan bersifat menetap.
Fungsi:
·
Menjaga turgiditas sel oleh
tonoplas
·
Tempat menyimpan cadangan
mkanan, pigmen, minyak atsiri & sisa metabolisme.
·
Mengadakan sirkulasi zat di
dalam sel
IV. Metode pembelajaran
·
Model : Example non
example
·
Metode : Ceramah, Diskusi,
Tanya jawab
V. Langkah-langkah kegiatan
No
|
Kegiatan
|
Waktu
|
1
|
Kegiatan pendahuluan
Ø Guru
menyampaikan salam pembuka
Ø Sebelum
melakukan pembelajaran guru mengajak siswa untuk berdo’a
Ø Guru
mengecek kehadiran siswa
Ø Guru
menyampaikan apersepsi dan motivasi
Apakah kalian tahu di dalam sel itu
terdapat organel apa saja sehingga sel tersebut dapat mengerjakan suatu
aktivitas?
|
5 menit
|
2
|
Kegiatan inti
Eksplorasi
·
Guru mempersiapkan gambar-gambar
yang sesuai dengan tujuan pembelajaran
·
Guru menayangkan gambar melalui LCD
·
Guru membagi peserta
didik menjadi 8 kelompok
·
Guru membagikan gambar sel pada masing-masing
kelompok
·
Masing-masing kelompok menganalisis
gambar sel hewan dan sel tumbuhan
·
Guru memberi petunjuk dan
kesempatan pada peserta didik untuk menganalisis gambar-gambar organel sel
beserta fungsinya
|
10 menit
|
|
Elaborasi
·
Melalui diskusi kelompok peserta didik menganalisis
gambar dalam
lembar kerja siswa menggunakan buku (referensi) yang relevan, dengan alokasi
waktu yang ditentukan oleh guru
·
Hasil diskusi dari analisis gambar tersebut
dicatat pada kertas.
|
30 menit
|
|
Konfirmasi
·
Perwakilan dari masing-masing kelompok
mengutarakan hasil diskusi
·
Dari komentar atau hasil diskusi peserta didik,
guru mulai menjelaskan materi sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai
|
25 menit
|
3
|
Kegiatan penutup
·
Guru bersama dengan peserta
didik menyimpulkan perbedaan organel sel yang dimiliki oleh sel
hewan dan tumbuhan
·
Untuk mengukur sejauh mana
pemahaman siswa terhadap materi organel sel tumbuhan dan hewan, guru
memberikan soal evaluasi
·
Guru menyuruh siswa untuk
mempelajari materi yang akan datang
·
Guru mengakhiri pertemuan
|
20 menit
|
VI. Alat/ Bahan/ Sumber Belajar
·
LCD / Laptop
·
Gambar organel sel hewan dan sel tumbuhan
·
Buku
Biologi SMA Kelas XI semester I bab I
VII. Penilaian
a. Teknik penilaian
·
Tes
tertulis
b. Instrumen
·
Issay
c. Contoh instrumen
1.
Perhatikan kedua gambar di
bawah ini! Pada gambar tersebut terdapat bagian-bagian yang disebut organel.
Identifikasi organel tersebut berdasarkan karakteristiknya dan jelaskan
fungsinya!
Gbr
|
Organel sel hewan
|
Fungsi
|
1.
|
|
|
|
Organel sel tumbuhan
|
Fungsi
|
2.
|
|
|
d.
Perhatikan tabel diatas!
Temukan perbedaan yang dimiliki oleh sel hewan dan tumbuhan berdasarkan tabel
dan gambar diatas!
No
|
Perbedaan
|
Gambar 1
|
Gambar 2
|
|
|
|
|
LEMBAR OBSERVASI KEAKTIFAN SISWA
No
|
Nama siswa
|
Keaktifan siswa
|
Skor
|
||
Bertanya
|
Berpendapat
|
Menjawab pertanyaan
|
|||
|
|
|
|
|
|
Ø Bertanya
Skala
4
|
Sering
bertanya dengan logis dan benar
|
3
|
Sering
bertanya dengan benar namun tidak logis
|
2
|
Kadang-kadang
bertanya
|
1
|
Tidak
pernah bertanya
|
Ø
Berpendapat
Skala
4
|
Sering berpendapat dengan logis dan benar
|
3
|
Sering berpendapat dengan benar namun tidak logis
|
2
|
Kadang-kadang berpendapat
|
1
|
Tidak pernah berpendapat
|
Ø
Menjawab pertanyaan
Skala
4
|
Selalu menjawab pertanyaan dengan benar
|
3
|
Selalu menjawab pertanyaan namun tidak tepat
|
2
|
Kadang-kadang menjawab
|
1
|
Tidak pernah menjawab
|
Nilai:
10-12 : Sangat baik
(A)
7-9 : Baik (B)
4-6 : Cukup (C)
1-3 : Kurang (D)
Semarang, Mei 2011
Mengetahui
Kepala Sekolah Pengajar
Drs. H. Bambang Nianto Mulyo, M. Ed Uswatun Hasanah, S.Pd.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar